Thursday, August 30, 2007

Geliat SMK Istiqlal Delitua

GELIAT SMK ISTIQLAL DELITUA

BUKA BIDANG KEAHLIAN BARU,

TEKNIK INFORMATIKA KOMPUTER ( TIK )

Ibu Ros Sang Kepsek ekstra sibuk pimpin promosi

Tekad unit SMK Istqlal Delitua dalam meningkatkan kualitas pendidikan semakin bergelora. Ini terbukti tidak hanya cuku p puas dengan hasil Akreditasi yang dinilai baik dengan mengalirnya bantuan pemerintah perbaikan mutu (revitalisasi–red), tetapi kini lebih berekspansi pada rencana pembukaan Bidang Keahlian baru yaitu Teknik Informasi Komputer ( TIK ) disamping Bisnis Manajemen (BM) yang selama ini sudah bergerak maju secara signifikan.

Rencana pembukaan bidang keahlian TIK ini sudah jauh hari dipersiapkan sang kepsek ibu Dra. Rosmidar beserta staf-stafnya. Dengan banyak berkonsultasi kepada pimpinan yayasan, para kepala sekolah dari ketiga unit ( SMP, MTS dan SMA ) yang tergabung dalam Yayasan Perguruan Istqlal Delitua serta munculnya dorongan kuat dari institusi Depdiknas khususnya pendidikan menengah kejuruan (dikmenjur ) kabupaten Deli Serdang .

Tujuan pengadaan Bidang keahlian TIK sebagaimana diutarakan Ibu Ros adalah memberikan alternatif Kompetensi bagi calon siswa lulusan agar lebih mampu bersaing menghadapi pasar kerja. Terlebih lagi tuntutan dunia kerja lebih membutuhkan kemampuan administrasi dalam menguasai teknologi perkantoran, seperti teknologi komputer .

“Bidang keahlian ini akan lebih menuntun kompetensi siswa di bidang komputer, “ tegasnya satu dari dua pimpinan sekolah wanita di perguruan ini ketika ditemui tim reporter CURHAT. Lebih jauh beliau mengimbuhkan, “Kita akan menyediakan program Multimedia yang nantinya mengasah skill siswa dalam hal multimedia, Image scanner, Internet, digital illustration, digital imaging, sofware web design, visual effects dan masih banyak lagi …”

Semangat untuk terus maju dan pantang mundur terus tertanam dalam diri satu dari dua pimpinan sekolah wanita di lingkungan perguruan Istiqlal Delitua ini. Optimisme untuk merelisasikan visi dan misi sekolah diperkuat dengan adanya dorongan moril teman – teman seprofesinya serta adanya dukungan fasilitas praktik dari Pemerintah melalui bantuan-bantuan. Kini unit komputer sekolah ini berjumlah 54 unit yang beroperasi aktif pada dua laboratorium komputer, dilengkapi meja dan kursi standar model kantor, printer 3 in 1, komputer yang sudah online internet. Serta ruangan yang full AC.

Menyinggung masalah biaya pendidikan ( SPP ) pada saat sosialisasi UN SMK di ruang serbaguna Yayasan Perguruan Istiqlal tanggal 13 Maret 2007 lalu, beliau mengutarakan, “Biaya SPP yang akan dibebankan pada bidang keahlian TIK ini masih relatif murah dan jauh lebih murah dibanding dengan sekolah–sekolah yang sudah mengelola TIK di kabupaten Deli Serdang. Terlebih lagi keuntungan bersekolah di lingkungan Perguruan Istiqlal ini tidak pernah memungut biaya pendaftaran dan praktik sebab hal ini merupakan bentuk kepedulian Yayasan terhadap kondisi ekonomi kita yang semakin sulit demi pencerdasan anak bangsa… “

Keyakinan misi dan visi tersebut terwujud , jauh hari Ibu Ros merencanakan dan mempersiapkan tim promosi untuk diterjunkan ke sekolah-sekolah menengah pertama . khusus sasaranya adalah mereka yang sudah kelas tiga yang sebentar lagi menyalesaikan pendidikanya . Promosi ini tidak hanya bermuatan pada TIK saja tetapi program keahlian yang sudah berkembang seperti Administrasi perkantoran ( Kesekretariatan ) dan Akuntansi.

Dengan mengharap ridho Allah Swt dan dukungan semua pihak, sang kepsek yakin semuanya pasti berhasil. Okey, Bu Ros…., tim redaksi CURHAT juga turut mendoakan lho! (GML)

Tuesday, August 7, 2007

Seputar Kegiatan MOS di SMA istiqlal Delitua Medan


HUKUMAN KECIL TETAP ADA

Agak berbeda dengan Sekolah lainnya memasuki hari pertama sekolah, para siswa baru SMA Istiqlal Delitua, Deli Serdang , juga mengikuti rangkaian kegiatan masa orientasi siswa ( MOS) 16-18 Juli 2007 . Nampaknya Junior peserta MOS pun diwajibkan mengenakan aksessoris sesuai permintaan senior meski terkadang, penampilan mereka membuat kita geli .

Tapi yang namanya peraturan , wajib diturutin juga, mulai dari memakai topi yang terbuat dari kertas karton, membuat namanya sendiri plus nama salah satu binatang seperti kucing lalu digantungkan di leher , sampai menyematkan coklat atau permen di lengan baju pun dilakukan .

Begitu pun siswa mengaku tetap nyaman dengan aturan yang diterapkan oleh seniornya ‘ Aku sih gak masalah toh nggak sendirian semua juga wajib kok patuh peraturan , “ ungkap Yanti , salah satu peserta MOS.

Layaknya MOS , panitia pun menggelar berbagai kegiatan yang diawali dengan pengenalan lingkungan sekolah kepada peserta MOS. Latihan baris-berbaris (LBB), menggelar berbagai games dan lainya.

Melalui kegiatan MOS kita juga memberikan berbagai pengetahuan khusus seputar peraturan sekolah. Mengenalkan berbagai ekstrakurikuler (ekskul) di sekolah termasuk juga mengenalkan mereka kepada guru –guru di sini “ unkap ketua OSIS SMA

Istiqlal , M. Nuzul Pratama didampingi Sekretaris OSIS, Winda Kartika.

Kepala SMA Istiqlal , Drs. Enda Tarigan mengatakan kegiatan MOS akan memudahkan akan tetap memudahkan siswa dalam beradaftasi dengan lingkungan sekolah barunyanya. “ Kita harapkan para siswa menganggap sekolah bukan sekadar sekolah , tetapi sebagai rumahnya sendiri , sehingga akan timbul rasa memiliki dalam diri mereka akan sekolah ini , “ ungkap Pak Enda .

Selain itu , lanjut Pak Enda dengan mengikuti MOS yang sarat berbagai, kegiatan khusus melatih disiplin dan pelatihan , khusus melatih kedisiplinan , tentu akan memberikan kontribusi yang besar dalam membangun jiwa disiplin para siswa itu sendiri , katanya.

Meski kegiatan MOS terbilng menyenangkan dan santai, hukuman kecil tetap diberikan kepada siswa yang kurang disiplin atau membuat kesalahan . Seperti yang di ungkapkan Ammazizzaky, dirinya mengku sempat kena hukuman gara-gara membuat kesalahan . “ waktu itu pas kegiatan LBB, karena aku buat kesalahan , akhirnya dihukum dengan meminta maaf kepada beberapa panitia. Selain aku “ , ada juga beberapa teman lainnya yang dihukum dengan meminta tandatangan senior , bernyanyi di depan umum, berjoget , atau lainya Ungkapnya.

Cool Slideshows
WIB

INFORMASI BEASISWA

   

TEMAN TEMAN BLOGGERS

::A::     • A Decent Man   • A. Fatih Syuhud Blog   • Ahmad Qisai Blog   • Alif.Jepara    bull; ARies Blog   ::B::     • Bintang Emirates Arab   ::C::     ::D::     • Didiet Malang   ::E::     ::F::     • Ferry Zuljanna Blog   ::G::     ::H::     • Hasbi Assidiqi Blog   • Hery Martono Blog   ::I::     • Indhy Blog   • Irwansyah Yahaya Blog   ::J::     • Joni Rahalsyah Putra Blog   • Jfun Blog   ::K::     • Khairurrazi Blog   • Komering Blog   ::L::     • Lenny Gusman Blog   • Linda Blog   • Lukman Nul Hakim Blog   • LitComposer   ::M::     • Muchlis Zamzami Blog   • Music From The Heart   ::N::     ::O::     • Otomotive   ::P::     • Perguruan Istiqlal Delitua Medan   • Perguruan Pencak Silat Beksi Blog   • Purwarno Hadinata Blog (The World of Language)   ::Q::     ::R::     • Rini Ekayati Blog   • Rizqon Khamami Blog   • Rini Aisyah Blog   ::S::     • Sabudi Prasetyo Blog   • Saifullah Hayati Nur Blog   • Saiful Matondang Blog   • Syahrizal Pulungan Blog   • Suara Hati Seorang Perempuan   ::T::     • Meytia Mutiara (Tia)   • The Composed Gentleman Blog   • Tylla Subijantoro Blog   • The Thoughts   ::U::     ::V::     ::W::     ::X::     ::Y::     • Yunita Ramadhana Blog   ::Z::     • Zamhasari Jamil Blog   • Zulfitri Blog  

TIPS dan TUTORIAL MEMBUAT BLOG BAGI PEMULA

•[1]Membuat Blog   •[2]Cara Praktis Promosi Blog (1)   •[3]Cara Praktis Promosi Blog (2)   •[4]Beasiswa Google Adsense   •[5]Kiat Membuat Abstraksi di Blogspot   •[6]Arsip Pull-Down   •[7]Permasalahan Posting Abstraksi   •[8]Pasang Foto di Profile Blogspot    •[9]Memaksimalkan Kerja Blogger   •[10]Membuat Link di Posting & Window Baru   •[11]Aksesoris Blog •[12]Apa itu Feed, RSS dan XML? •[13]Technorati: Direktori blog, Tag & Bookmark Online •[14]Supaya Di-Index Google: Google Sitemaps •[15]Mengapa Juwono Sudarsono nge-Blog •[16]Cara Daftar Google AdSense •[17]Google AdSense Referral •[18]Aggregator Blog Indonesia •[19]Membuat Link di Sidebar •[20]Membuat Menu Pull-Down di Sidebar •[21]Blogger Versi Baru (BETA) •[22]Mengapa Blog Melorot •[23]Daftar Iklan Adbrite •[24]Cara Membuat Marquee •[25]Tip Menulis di Blog •[26]Cara Pasang Kode HTML/Javascript di Blogger Beta •[27]Pasang "Recent Comments" di Sidebar